Sebagai salah satu pasar ponsel terbesar di dunia, Indonesia disesaki dengan berbagai merek baik lokal maupun global. Dari banyak merek tersebut hanya beberapa saja yang populer dan diminati banyak konsumen, salah satunya adalah OPPO. Pabrikan asal China ini memang mengerti dengan selera konsumen Indonesia. Lihat saja setiap produk yang dirilis pasti memiliki desain yang cantik dengan spek jeroan yang tak mengecewakan. Ini termasuk daftar terbaru Hp OPPO dibawah 2 juta berikut ini.
Daftar Hp Oppo harga Dibawah 2 Juta Rupiah
OPPO A12
Seri ponsel terbaru dengan banderol hanya Rp.1,3 jutaan ini datang dengan berbagai fiturnya yang mengesankan. OPPO A12 menawarkan versi RAM 3GB/ROM 32GB dan RAM 4GB/ROM 64GB, termasuk tetap disediakan slot tersendiri untuk menempatkan kartu microSDXC sebagai penampung file tambahan. Melengkapi fitur yang banyak diminati konsumen Indonesia, OPPO A12 menyematkan sepasang lensa resolusi 13 MP dan 2 MP sebagai pendukung kamera utama. Foto yang dihasilkan kamera utama cukup cemerlang saat diambil dalam kondisi cukup cahaya. Kamera depan cukup standar dengan sensor lensa yang hanya 5 MP saja.
Hp oppo dibawah 1,5 jutaan ini juga menawarkan beberapa pilihan warna ditambah desain diamond cut yang langsung memberikan aura premium saat pertama kali melihatnya. Pemasok daya pun tak main-main. Kapasitas baterai yang dibawanya cukup bongsor sebesar 4230 mAh yang akan menyediakan waktu penggunaan yang lebih panjang.
OPPO A7
Opsi berikutnya Hp OPPO dibawah 2 juta adalah OPPO A7. Dalam etalase di salah satu situs belanja online, konsumen dapat memboyongnya hanya seharga Rp.1,7 jutaan saja. Secara jeroan, spesifikasi OPPO A7 adalah tersematnya chipset Snapdragon 450 dengan didukung RAM 4 GB. Konsumen pun akan mendapatkan layar dengan luas 6,2 inch yang mampu menghasilkan resolusi HD+. Kecuali itu, perangkat ini pun membawa konfigurasi sepasang kamera di area belakang yaitu 13 MP, f/2.2, AF dan 2 MP, f/2.4, depth sensor.
Lalu untuk kebutuhan narsis, telah disiapkan kamera depan yang kekuatannya mencapai 16 MP, f/2.0. Namun sayang, OPPO A7 belum mendukung fitur fast charging dan juga port USB Type-C. Sebagai pensuplai daya, Hp buatan China ini menyediakan baterai Non-removable Li-Ion 4230 mAh yang cukup awet untuk digunakan hingga seharian.
Lihat Juga: Daftar Hp Vivo dibawah 2 Juta
OPPO A1K
Konsumen pun dapat memilih HP OPPO harga dibawah 2 juta yang lain misalnya seri OPPO A1K. Perangkat Android asal Tiongkok ini dipasarkan seharga Rp.1,5 jutaan saja. Seri HP OPPO yang dikenalkan pertama kali bulan Mei 2019 silam ini menyediakan RAM 2 GB dengan penyimpanan internal 32 GB. Sektor baterai cukup memuaskan sebab telah dijejalkan baterai jumbo 4.000 mAh.
Sedangkan fitur kamera dan kinerja boleh dikatakan cukup standar namun tentu sah saja mengingat harganya yang murah. Performa tersebut didukung chipset seri Mediatek MT6762 Helio P22 (12 nm) dengan prosesor octacore 2.0 GHz Cortex-A53 ditandem Chip Grafis PowerVR GE8320. Untuk kamera pun hanya mengandalkan lensa tunggal 8 MP, f/2.2, 1/3.2″, 1.4µm, AF di belakang dan lensar 5 MP, f/2.0, 1/5″, 1.12µm di depan.
OPPO A5s
Perangkat yang satu ini dibenamkan jeroan Mediatek Helio P35 dengan performa yang lebih menjanjikan dibanding Helio P22. Konsumen juga akan memperoleh RAM 3 GB dengan harga hanya Rp.1,8 jutaan. OPPO A5S pun datang dengan harga lebih ekonomis yaitu untuk versi RAM 2 GB. Hp OPPO A5S menawarkan keawetan baterai yang terhitung memuaskan yang merupakan salah satu kelebihannya.
Hp dibawah 2 juta besutan oppo ini menyediakan fitur imaging yang cukup lumayan dimana konfigurasi kamera utamanya adalah sensor 13 MP, f/2.2, AF dan sensor 2 MP, f/2.4, depth sensor. Memfasilitasi aksi narsis penggunanya, OPPO A5s telah membenamkan sensor 8 MP, f/2.0 di bagian depan. Terakhir untuk pemasok daya, ponsel kelas bawah ini telah terpasang kapasitas 4230 mAh yang cukup awet hingga seharian.
OPPO A3s
OPPO A3s termasuk juga pilihan menarik kategori HP OPPO harga dibawah 2 juta rupiah. Ponsel ini menyediakan ukuran RAM 3 GB beserta storage internal 32 GB. Banderol lebih murah bisa didapatkan bila konsumen memilih yang versi RAM 2 GB. OPPO A3s memiliki performa yang oke berkat penggunaan chipset Snapdragon 450 yang terbukti unggul di kelas ponsel low end. Chipset tersebut pun punya performa lebih baik dibanding seri Mediatek yang terbenam dalam OPPO A5S maupun OPPO A1K.
Kecuali itu, smartphone oppo ini pun jempolan dalam hal kemampuan kamera dengan adanya sepasang kamera belakang 13 MP + 2 MP. Adapun untuk kamera depan ponsel ini cukup mengandalkan sensor 8 MP saja. Baterai hp oppo A3s terhitung kuat dan awet dengan dayanya yang mencapai 4230 mAh. Aktifitas mobile seharian penggunanya akan terakomodasi dengan sangat baik bersama OPPO A3s.